http://sembung-ngawi.desa.id - Kegiatan rutin Paguyuban Pembinaan PTM (Penyakit Tidak Menular) bulan Februari dilaksanakan di Balai Desa Sembung Kecamatan Karangjati Kabupaten Ngawi pada Senin (21/02). Penyakit Tidak Menular merupakan penyakit yang bukan disebabkan oleh infeksi kuman seperti stroke, jantung koroner, kanker, diabetes melitus, penyakit paru obstruktif kronis (PPOK) dan gangguan akibat kecelakaan dan tindak kekerasan.
Pembinaan PTM dalam Pemerintah Desa adalah kegiatan yang masuk pada Bidang 2 yaitu Bidang Pelaksanaan Pembangunan Desa sub bidang Kesehatan. Paguyuban Pembinaan PTM dilayani oleh Bidan Desa, Megalleshy Lugas Sayekti dan Tenaga Kesehatan dari Puskesmas Karangjati diantaranya Lili, Fauzi, Yayuk, Carlina, Etik serta Kader PTM dan Posyandu. Peserta yang hadir berjumlah 65 orang.
Kegiatan yang rutin dilaksanakan setiap bulan ini mengharuskan peserta untuk membawa KIS (Kartu Indonesia Sehat) dan KTP (Kartu Tanda Penduduk).
Kegiatan dan pelayanan dalam kegiatan ini diantaranya :
1. Senam
2. Pengukuran TB, BB, lingkar perut
3. Cek Tensi
4. Cek Lab
5. Pemeriksaan Dokter
6. Pengobatan
7. Konseling